|
|
|
|
---|
Sunday, October 17, 2010
JOAQUIN TURINA
Joaquín Turina adalah Komposer musik klasik yang dilahirkan di Sevilla - Spanyol 9 Desember 1882. Dimasa kecilnya ketika berumur 4 Tahun ia sudah bisa mengiringi paduan suara di sekolah dengan menggunakan Akordeon dan dianggap sebagai anak ajaib yang memiliki Talenta Musik yang luar biasa. Tahun 1894 ia sudah mulai belajar formal tentang teori musik dan belajar Piano dengan Enrigue Rodriguez dan ia sudah mulai dapat menulis Komposisi sederhana. Dengan pengetahuan pianonya ia membuat ensambel dengan teman-temannya dan sering tampil di acara pesta-pesta dan banyak mendapat respon baik dari masyarakat disana.
Untuk pengembangan dirinya kemudian ia ke Madrid dan menjalin persahabatan dengan Komposer Manuel de Falla dan Albeniz. Untuk mengembangakan kariernya ia pun memutuskan untuk pindah ke Paris tahun 1905 dan belajar Piano dengan Moritz Moszkowski dan belajar komposisi dengan Vincent d'Indy dan berkenalan dengan komposer terkenal Maurince Ravel dan Claude Debussy. Tahun 1914 ia kembali ke Madrid dan bekerja sebagai Guru dan Komposer Musik. Berkat jasa-jasanya ia diangkat menjadi professor Komposisi di Madrid Royal Conservatory. Ia memiliki banyak murid diantaranya yang sangat terkenal adalah Vincente Asencio dan Celedonio Romero. Joaquín Turina meninggal 14 Januari 1949 di Madrid.
Selama hidupnya banyak karya yang ia tulis diantaranya Opera "Margot dan Jardin de Oriente" dan Danzas Fantasticas untuk Orkestra dan Piano. La oración del torero ia tulis untuk Lute dan String Kuartet Orkestra. Ia juga menulis komposisi untuk Chamber musik (musik ruangan), komposisi Piano dan Gitar dan sebagian besar gaya musiknya memiliki unsur Musik Tradisional Andalusia.
Beberapa karya Joaquin Turina untuk Gitar antara lain :
Fandanguillo, Homenaje a Tárrega, Sonata, Fantasia Sevillana, op.29, Ráfaga, Concerto Andaluz dll.
Free Download Partitur - Joaquin Turina :
Fandanguillo - Andres Segovia
Homenaje a Tarrega
Rafaga
Sonata - Andres Segovia
Gipsy Dances nr. I, op. 55 - Zambra
Gipsy Dances nr. II, op. 55 - Seduction Dance
Gipsy Dances nr. III, op. 55 - Ritual Dance
Gipsy Dance nr IV - Generalife
Gipsy Dances nr. V, op. 55 - Sacromonte
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment